11 Universitas (Kampus) Terbaik Dan Terfavorit Di Malaysia

Kuliah di luar negeri Dec 6, 2021

Kamu tertarik kuliah di luar negeri? Tak perlu jauh-jauh hingga lintas benua, sebab di dekat Indonesia pun ada kampus yang kualitas pendidikannya tak kalah bagus. Kamu bisa pilih kuliah di Malaysia, Negeri Jiran yang berdekatan dengan Indonesia ini punya sederet kampus yang masuk daftar terbaik di dunia.

Times Higher Education (THE) dalam THE World University Rangkings (THE WUR) 2022 menyusun daftar beberapa kampus terbaik di Malaysia. Beberapa indikator yang dinilai adalah teaching, research, citations, international outlook, dan industry income. Penilaian tersebut mencakup 1.622 perguruan tinggi di 99 negara dan wilayah.

Selain kualitas pendidikan yang tergolong baik, kuliah di Malaysia juga lebih murah dibandingkan kuliah di Inggris, Australia, Jepang, hingga Amerika Serikat. Keuntungan lainnya juga dari jarak yang tidak terlalu jauh, sehingga kamu masih bisa pulang ke rumah ketika sudah libur kuliah. Tak perlu berlama-lama lagi, berikut ini daftar kampus terbaik dan terfavorit di Malaysia.

Kampus Terbaik Dan Top Di Malaysia

1. Universiti Malaya (UM)

Jurusan teknik dan teknologi di University Malaya menduduki peringkat 54 di QS World University Rankings 2021. Di samping itu, sekolah bisnisnya mendapat akreditasi internasional dari Eduniversal, Association to Advance Collegiate Schools of Business (AACSB) dan Association of MBAs (AMBA). Kampus ini berada di urutan 301-350 dunia versi THE WUR 2022.

2. Universiti Teknologi Petronas (UTP)

Universitas swasta ini punya kualitas pendidikan yang baik di Malaysia, Bahkan mendapatkan peringkat bintang 6 (tingkat kinerja tertinggi) oleh Kementerian Pendidikan Tinggi Malaysia. Kampus ini dimiliki Petronas, perusahaan gas dan minyak Malaysia. UPM menduduki peringkat 439 QS World University Rankings 2021 dan 501-600 dunia di THE WUR 2022.

3. Universiti Putera Malaysia (UPM)

UPM adalah universitas yang terkenal dengan penelitiannya. Jurusan pertanian dan kehutanannya menduduki peringkat 80 di QS World University Rankings 2021. Usia kampus ini terbilang tua, didirikan tahun 1931. Karena awalnya hanya sekolah pertanian biasa, kampus ini pun sempat diberi nama Universiti Pertanian Malaysia. Kampus ini ada di peringkat  601-800 THE WUR 2020.

4. Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM)

Universita ini masuk daftar peringkat 50 universitas terbaik di dunia yang didirikan dalam 5 dekade terakhir versi QS Top 50 Under 50 2020. UKM berada di peringkat ke-13 dalam daftar tersebut. Hal ini menandakan bahwa kampus ini punya kualitas pengajaran yang bagus. Astronot pertama Malaysia, Sheikh Muszaphar Shukor merupakan alumni UKM.

5. Universiti Sains Malaysia (USM)

Kampus ini awalnya bernama Universiti Penang yang didirikan tahun 1969. Gedung kampusnya tersebar di beberapa daerah seperti di Penang untuk kampus umum, di Seri Ampangan untuk kampus teknik, dan di Kubang Kerian, Negara Bagian Kelantan, untuk kampus kesehatan. Kampus ini menduduki peringat 601-800 di THE WUR 2022, dan 142 dalam QS World University Rankings.

6. Universiti Teknologi Malaysia (UTM)

Salah satu kampus tertua di Malaysia ini berlokasi di Kuala Lumpur dan Johor Baru. Kampus ini didirikan berawal dari sekolah teknik pada 1904. Pada tahun 1941, statusnya meningkat menjadi perguruan tinggi. Kampus ini berada di urutan ke 187 QS World University Rankings.

7. Universiti Utara Malaysia (UUM)

Kampus ini sempat mendapatkan Best Eminent Management University in Malaysia dari Global Brands Magazine dan menduduki peringkat 77 di UI GreenMetric World University Rankings 2020. Dalam daftar THE WUR 2022, kampus ini menduduki peringkat 601-800 dan 531-540 di QS World University Rankings.

8. Management and Science University (MSU)

MSU mendapat gelar ‘Excellent Status University’ sebanyak dua kali di sistem penilaian universitas nasional di Malaysia. Menurut riset, kampus ini menghasilkan lulusan yang siap kerja loh. Sebanyak 98,6% alumni MSU mendapatkan pekerjaan dalam waktu 6 bulan setelah kelulusan.

9. UCSI University

Kampus ini menempati peringkat ke 45 di QS World University Rankings 2021 di bidang ilmu seni pertunjukan. Di samping itu, kampus ini merupakan yang pertama di Malaysia yang diakui sebagai Regional Centre of Expertise (RCE) oleh United Nations University.

10. Taylor's University

Kalau kamu tertarik dengan jurusan perhotelan, ada Taylor's University yang cocok untuk kamu dan juga punya kualitas pembelajaran yang cukup baik. Jurusan hospitality & leisure management-nya menduduki peringkat 17 di QS World University Rankings 2021. Bagusnya lagi, kampus ini juga mengantongi sertifikasi TedQual dari United Nations World Tourism Organisation (UNWTO).

11. Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI)

Universiti Pendidikan Sultan Idris didirikan pertama kali pada tahun 1922 dan mulai menggunakan nama yang sekarang pada pada 1 Mei 1997. Kampus ini masuk dalam daftar universitas terbaik di Malaysia. Kampus utamanya terletak di Tanjong Malim, sedangkan kampus kedua di Proton City. Ranking kampus ini di daftar kampus terbaik dunia adalah 801-1000.

Itulah beberapa kampus terbaik di Malaysia yang bisa kamu pilih untuk berkuliah. Selain karena pertimbangan kualitas pendidikan dan harga yang murah, kamu juga perlu mengetahui ketersediaan jurusan yang kamu sukai.

Soal biaya pendaftaran, kamu bisa mengirimnya dari Indonesia menggunakan Topremit. Untuk pembayaran ke Malaysia dan juga negara lainnya Topremit memberikan harga yang murah loh, cuman dari 45 ribu rupiah saja! Selain itu Topremit juga sudah mendapatkan izin dari Bank Indonesia sehingga transaksinya dijamin aman.


Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.