Tips Part Time Sambil Kuliah di Luar Negeri

Jun 22, 2020

Buat kamu yang kuliah di luar negeri dan punya waktu luang, gak ada salahnya loh
coba part time. On the bright side, kamu bisa punya tambahan uang jajan.

Siapa tau, waktu kuliah libur kamu mau travelling sama temen-temen atau solo trip. Jadi, gak ada salahnya isi waktu luang kamu di sela-sela kuliah sambil part time.

Tapi, sebelum mulai part time, kamu harus simak lima tips berikut biar kamu gak
bingung.

Bagi Waktu

Pastikan waktu yang kamu miliki buat part time itu gak ganggu waktu kuliah ya.
Kewajiban kamu tetap kuliah, bukan kerja. So, kamu harus pintar-pintar bagi waktu untuk kuliah, ngerjain tugas dan tentu saja istirahat.

Jangan sampai pekerjaan part time kamu menguras tenaga dan waktu. Bukannya
untung dapat uang saku, malah buntung karena sakit dan ketinggalan kuliah.

Simak Aturan Kerja

Kuliah sambil part time memang membuat kamu memiliki tambahan uang saku.
Tapi, kamu perlu perhatikan juga aturan pekerja part time di negara tempat kamu
kuliah.

Kenapa penting? Karena ternyata setiap negara punya aturannya masing-masing
terutama untuk pekerja part time mahasiswa. Dari mulai aturan jam kerja hingga
upah harus kamu perhatikan.

Salah satu contoh di Amerika Serikat. Mahasiswa internasional hanya bisa kerja part time di lingkungan kampus dengan maksimal 20 jam kerja per minggu.

Lain negara, lain pula aturannya. Sehingga, kamu perlu memperhatikan dengan
detail dan jangan sampai melanggar aturan.

Pilih Pekerjaan yang Tepat

Kamu perlu mencari informasi dengan cermat ketika mencari pekerjaan. Kenapa sih harus cermat? Karena gak semua part time menerima mahasiswa internasional
tanpa ijazah.

Kamu bisa mencari informasi di website atau papan pengumuman kampus. Ada
beberapa jenis pekerjaan yang bisa kamu lakukan sembari kuliah seperti pelayan di restoran cepat saji atau barista di coffee shop.

Kuasai Bahasa Asli

Buat kamu yang kuliah di negara dengan bahasa Inggris mungkin hal ini tidak sulit untuk dilakukan. Tapi, buat kamu yang kuliah di negara yang tidak pakai bahasa Inggris sebagai bahasa utama perlu memperhatikan kemampuan bahasa asli.

Seperti Jerman, Prancis, China, dan Jepang. Gak ada salahnya loh kamu
mempelajari bahasa sehari-hari. Hal ini akan mempermudah kamu untuk
berinteraksi saat melakukan part time.

Siapkan Dokumen Penting

Sebelum memulai pekerjaan part time, ada baiknya kamu sudah menyiapkan
dokumen yang nantinya akan diminta ketika melamar pekerjaan seperti visa, nomor rekening, resume, hingga cover letter.

Persiapan yang matang akan memudahkan kamu ketika melamar pekerjaan. Jadi,
gak ada salahnya kamu prepare semuanya. Semoga tips ini bermanfaat and good
luck!

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.