Cara Mendapatkan EFIN Online

Pajak Mar 6, 2024

Waktu batas pelaporan SPT pajak tahunan adalah tanggal 31 Maret 2024 dengan perpanjangan karena alasan khusus hingga 31 Mei 2024. Pelaporan ini bersifat wajib untuk semua pemilik NPWP orang pribadi dan salah satu persiapan penting yang harus kamu memiliki untuk menyelesaikan pelaporan dengan mudah adalah EFIN pajak.

Nah, tapi kalau kamu belum memilikinya jangan khawatir karena sekarang kamu dapat memperoleh nomor EFIN pajak tanpa perlu mengantri di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) karena bisa dilakukan secara online lho! Penasaran cara mendapatkan EFIN pajak secara online? Yuk simak penjelasannya berikut ini!

Apa Itu EFIN?

Electronic Filing Identification Number (EFIN) Pajak adalah serangkaian angka yang berfungsi sebagai identitas unik bagi setiap wajib pajak untuk melakukan transaksi elektronik perpajakan, seperti pembuatan kode billing dan penggunaan e-Filing. EFIN diterbitkan secara eksklusif oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Sebagai identitas resmi yang dikeluarkan oleh otoritas perpajakan, EFIN memastikan keamanan dan keabsahan transaksi elektronik yang terkait dengan pajak.

EFIN Pajak mulai muncul beberapa tahun yang lalu seiring dengan diterapkannya digitalisasi oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Inovasi ini memberikan kemudahan bagi wajib pajak untuk memenuhi kewajiban mereka secara daring, menyediakan solusi yang lebih mudah, ringkas, dan cepat dalam proses perpajakan.

Salah satu fungsi penting dari EFIN adalah memberikan keamanan pada aktivitas perpajakan online yang kamu lakukan. Dalam era di mana risiko kejahatan siber semakin meningkat, terutama dalam transaksi keuangan dan pajak, EFIN berperan sebagai alat autentikasi yang memastikan setiap transaksi online saat kamu melakukan pelaporan pajak terenkripsi dan kerahasiaannya terjamin. Ini memberikan lapisan perlindungan tambahan bagi data dan informasi keuangan kamu.

Kode unik EFIN ini juga bersifat tetap dan tidak akan berubah. Dengan kata lain, kamu hanya perlu mengajukan permohonan EFIN sekali saja dan kamu dapat menggunakan kode tersebut selamanya (kecuali jika ada perubahan aturan di masa mendatang). EFIN juga diperlukan untuk melakukan reset email atau password di situs DJP Online. Oleh karena itu, sangat penting untuk menyimpan kode EFIN dengan baik dan aman.

Cara Mendapatkan EFIN bagi Wajib Pajak Orang Pribadi Secara Online

Hal yang Harus Disiapkan Untuk Mendapatkan EFIN secara Online

1) Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

2) Nomor Induk Kependudukan (NIK)

3) Pastikan kembali foto wajib pajak telah terdaftar dalam data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil)

Alur Mendapatkan EFIN secara Online

Untuk mempermudah proses pembuatan EFIN bagi semua wajib pajak, DJP meluncurkan layanan baru melalui laman efin.pajak.go.id. Nantinya pada website official Direktorat Jenderal Pajak ini kamu bisa mengajukan permohonan membuat EFIN secara online. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unduh formulir pendaftaran EFIN pajak online di situs resmi DJP Online
  2. Isi formulir dengan data sebenar-benarnya
  3. Lakukan swafoto dengan memegang KTP dan NPWP asli bersamaan
  4. Kirim permohonan EFIN pajak melalui email dengan menyertakan foto formulir yang sudah diisi dengan lengkap dan benar (atau bisa di-scan) dan swafoto dengan KTP dan NPWP ke alamat email KPP setempat dengan subjek PERMOHONAN EFIN
  5. DJP akan memproses permohonan dan mengirim EFIN ke email

Cara Aktivasi EFIN

Secara umum, DJP biasanya melakukan verifikasi permohonan EFIN yang diajukan dengan cukup cepat, bahkan dalam waktu kurang dari 24 jam. Setelah permohonan disetujui, notifikasi akan diberikan melalui email, menyertakan serangkaian angka yang merupakan nomor identifikasi EFIN.

Jika kamu telah menerima balasan berisi EFIN, langkah selanjutnya adalah melakukan aktivasi. Aktivasi nomor EFIN juga cukup mudah dengan mengikuti proses berikut ini:

  1. Buka situs resmi DJP Online
  2. Klik tombol 'Daftar disini'
  3. Masukkan data-data yang diminta seperti NPWP dan EFIN
  4. Klik 'Verifikasi'
  5. Buat password untuk mengakses akun pada situs DJP
  6. Buka email
  7. Cari email terbaru dari DJP untuk aktivasi
  8. Klik tautan yang dikirim di dalam badan email
  9. Login menggunakan EFIN NPWP dan password yang baru dibuat
  10. Selesai, EFIN telah aktif dan kamu bisa mulai membuat transaksi pajak di DJP

Mudah banget kan? Jadi jangan sampai kamu gak punya EFIN untuk melakukan pelaporan SPT pajak tahunan sebelum tenggat waktunya ya!

Berbicara tentang hal yang mudah, ada juga nih aplikasi yang bisa bantu kamu kirim uang ke luar negeri dari Indonesia dengan lebih mudah, murah & cepat!

Kenalin Topremit, layanan remitansi online pertama di Indonesia yang bisa bantu kamu kirim uang ke lebih dari 70 negara di seluruh dunia. Biayanya juga murah banget mulai dari IDR 45 ribu doang dan uang dijamin sampai dalam hitungan menit. Yuk cobain Topremit sekarang!

Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.